Blog Challenge : I and my self

Assalamu’alaykum

Blog challenge. Sebenernya ini challenge dari teman yang dijadikan motivasi menulis, tapi karena aku gak ikutan jadi bikin challenge buat diri sendiri aja and use her theme hehehe. Terima kasih mbak Hetty sudah kasih izin pake tema2nya ;). Yang penting aku semangat nulis dan ada tema yang di tulis semangaaaaatttt hahaha.
Okay, well aku anggy. Sulung dari 3 bersaudara yang terlahir dengan nama lengkap Anggy Periska PR. Dulu ketika aku SD sampai SMP aku sering dikira orang batak, karena nama Anggy. Yaa kalau tidak salah Anggy memiliki arti kesayangan dalam bahasa batak. Mungkin orang tuaku ingin anaknya menjadi anak yang nantinya akan disayangi banyak orang (Aamiin). Nama Periska sendiri adalah dari nama kedua orang tua ku. Lalu PR??? Lucu memang tiba-tiba ada dua angka di belakang nama yang biasanya di artikan sebagai Pekerjaan Rumah hahaha. Sejak SD selalu dipertanyakan, bahkan saat aku SD namaku hanya menjadi Anggy Periska saja, tanpa PR karena ketika dijalaskan ternyata PR adalah kependekan nama orang tuaku, tapi bukankah sudah ada di kata Periska?? Yaa itulah akhirnya hingga sekarang namaku tetap ada PR-nya hehe.
Terlahir dari keluarga yang biasa saja. Sebagai anak sulung aku selalu menuntut diriku untuk bisa mandiri dan tidak manja. Aku harus bisa melakukan segala hal, karena bagiku aku adalah panutan untuk adik-adikku. Menghabiskan masa kecil sampai usia 17 tahun di sebuah kabupaten kecil di Sumatera Selatan. Sampai ketika lepas SMA aku memutuskan untuk pergi merantau ke pulau Jawa. Dengan modal keberanian aku melangkahkan kaki menuju pulau Jawa. Dan akhirnya terdampar di Ibu Kota, Jakarta. Terpisah ribuan kilometer dengan kedua orang tua dan adik-adik membuat semangat belajarku bertambah, belum lagi dengan teman-teman yang sangat baik dan membuatku semakin ingin menjadi manusia bermanfaat. Jakarta mengajarkan banyak hal untukku, disini aku menemukan indahnya hidayah, disini juga aku temukan indahnya persahabatan yang dimulai karena Allah dan dari juga aku bisa menjelajah melangkahi setiap jengkal tanah di negeri tercinta, Indonesia, aku kembali dengan outdoor activity yang dulu pernah aku tinggalkan. Ah, senang rasanya kembali menyatu dengan alam dan bertemu sahabat dan saudara baru seperjuangan ditanah-tanah ketinggian itu.
Okelah, well tinggalkan tentang nama dan cerita dramatisku itu hihihi. Sekarang mari kita mencari alasan :D. Blog Challenge. Why? Why I joins this challenge. Aku adalah seseorang yang gemar sekali menulis. Sejak SD aku sudah terbiasa dengan diary. Setiap hari kutulis semua kisah. Mulai dari yang penting sampai sangat penting. Mulai soal hati sampai jadwal kegiatan. Entah sudah berapa banyak kuhabiskan diary hanya sekedar untuk melegakan hati. Blog ini sudah lama aku buat tapi rasanya isinya masih belum ada apa-apanya. Dan akhir-akhir ini semangat menulis menurun drastis, bingung rasanya setiap kali jemari sudah berhadapan dengan tuts di keyboard ini. So, Why I joins this challenge??? Karena aku ingin berlatih kembali supaya semangat menulis bangkit lagi dan aku bisa kembali produktif menulis apapun itu bentuknya.

Well, I will enjoy this challenge insyaAllah. Semoga nanti tulisan-tulisan disini bisa bermanfaat Aamiin. Lets enjoy our challenge guys ;-).

(Gye, 2015)

Komentar

Postingan Populer